Jumat, 30 Oktober 2015

5 Cara Membersihkan Cermin Kaca Rumah Anda Agar Kinclong

Hampir disetiap rumah memiliki cermin kaca, bahkan mungkin tiap ruangan memiliki cermin kaca masing-masing. Misalnya, diruang tamu dipajang cermin kaca yang lebar sebagai hiasan. Lalu diruangan kamar tidur, dipasang pula cermin kaca untuk bercermin menata penampilan sehari-hari. Pada ruangan lain seperti kamar mandi juga biasanya ditemui cermin kaca. Selain untuk bercermin atau “mengaca”, saat ini cermin kaca juga dijadikan hiasan ruangan yang memiliki nilai estetika tinggi. Dengan memajang cermin kaca yang lebar, ruangan yang sempitpun dapat terlihat lebih luas dan lapang. Namun seperti pajangan lainnya, cermin kaca juga perlu dirawat dan dibersihkan. Karena jika tidak rajin dibersihkan, cermin kaca dapat menjadi kusam, buram, dan tidak indah dipandang. Beberapa penyebab cermin kaca menjadi kusam dan buram antara lain karena terkena debu, terkena noda tangan, terkena bedak, ataupun terkena cairan sabun mandi atau shampo yang kemudian mengering sehingga ditumbuhi jamur. Ingin tau bagaimana cara membersihkan cermin kaca rumah dengan efektif? Mari simak bersama.

Masih pada artikel cara membersihkan cermin kaca rumah agar kinclong, semua kotoran dan noda yang disebutkan diatas biasanya tidak dapat hilang sempurna ketika kita hanya menggunakan air saja untuk membilasnya. Hal tersebut akan diperparah apabila kotoran, noda, jamur, ataupun kerak yang menempel pada cermin kaca sudah lama tidak dibersihkan. Tentu noda dan kotoran akan lebih sulit lagi untuk dihilangkan. Oleh karena itu kali ini kami akan memberikan tips dan juga cara membersihkan cermin kaca rumah Anda agar cermin kaca di rumah Anda dapat kembali bening cemerlang.

Baca Juga : 6 Jenis Kaca untukRumah yang Perlu Kamu Ketahui

Pilihan bahan yang digunakanpun cenderung mudah kita temui dilingkungan kita sehari-hari. Mau tau seperti apa caranya? Langsung saja, inilah cara membersihkan cermin kaca rumah dengan efektif, mudah, dan cepat.

Kontraktor Denpasar


CARA MEMBERSIHKAN CERMIN KACA RUMAH ANDA DENGAN EFEKTIF, MUDAH, DAN CEPAT

Alkohol

Cara membersihkan cermin kaca rumah yang pertama ialah dengan menggunakan alkohol. Anda dapat membeli alkohol di apotik terdekat. Pilihlah alkohol yang memiliki kadar 50%-90%. Cara menggunakan alkohol untuk membersihkan cermin kaca yang buram ialah dengan menuangkan secukupnya alkohol pada kain lap lembut ataupun kapas. Lalu gunakan untuk menggosok cermin kaca yang kotor. Lap merata hingga semua bagian kaca bersih. Lalu lap kembali dengan menggunakan kain lap lembut yang bersih.

Pemutih Pakaian

Cara membersihkan cermin kaca rumah yang kedua ialah dengan menggunakan cairan pemutih pakaian. Anda dapat menggunakan cairan pemutih pakaian yang Anda miliki. Cara penggunaanya hampir sama dengan cara membersihkan cermin kaca rumah menggunakan alkohol. Langsung tuang secukupnya cairan pemutih pakaian pada lap berbahan lembut, gunakan untuk membersihkan kaca secara merata. Lalu lap kembali menggunakan kain lap baru hingga bersih.

Face Tonic

Cara membersihkan cermin kaca rumah yang ketiga ialah dengan menggunakan face tonic. Face tonic adalah salah satu produk pembersih wajah yang sering digunakan oleh wanita. Ambil face tonic secukupnya pada kapas atau lap lembut. Gosok pada permukaan kaca yang kotor, kusam, buram, berjamur, secara merata. Lalu lap kembali menggunakan kain lap bersih hingga kaca kembali bersih cemerlang.

Pasta Gigi

Cara membersihkan cermin kaca rumah yang keempat ialah dengan menggunakan pasta gigi. Pasta gigi yang biasa digunakan untuk menggosok gigi efektif untuk menghilangkan kotoran dan noda pada cermin kaca. Caranya, oleskan pasta gigi secukupnya pada kain lap. Lalu gosokan pada seluruh permukaan kaca. Diamkan sejenak. Lalu bilas dengan air dan segera keringkan menggunakan lap lembut yang menyerap air.

Bubuk Kaporit

Cara membersihkan cermin kaca rumah yang terakhir ialah dengan menggunakan kaporit. Kaporit biasa digunakan untuk membunuh kuman-kuman di dalam air, baik itu air sumur, air kolam renang, maupun air dari dinas PDAM. Cara menggunakan kaporit untuk menghilangkan jamur dan kotoran pada cermin kaca yaitu dengan mencampurkan kaporit dengan air hingga terbentuk cairan kental. Lalu oleskan pada seluruh permukaan cermin. Basuh dengan air bersih, lalu lap kembali dengan lap bersih hingga benar-benar kering.

Baca Juga : Cara Menata Kamar Tidur Sempit agar Terasa Lebih Nyaman

TIPS MEMBERSIHKAN CERMIN KACA RUMAH ANDA – TERBUKTI DAN TERPERCAYA

Bahan-bahan yang telah disebutkan diatas pada cara membersihkan cermin kaca sebagian besar merupakan bahan yang ampuh untuk membunuh jamur, kuman, dan bakteri. Misalnya seperti alkohol, pasta gigi, dan bubuk kaporit. Dengan menggunakan bahan tersebut, jamur yang seringkali membuat cermin menjadi kusam dan buram tentu tidak akan tumbuh lagi.

Setelah Anda selesai membersihkan cermin kaca di rumah Anda, usahakan untuk selalu mengeringkan kaca hingga benar-benar kering. Anda dapat mengeringkannya dengan mengelapnya menggunakan kain lap lembut yang meresap air, atau dapat juga menggunakan kertas koran. Namun seringkali kertas koran malah justru dapat meninggalkan bekas kotoran. Cara efektif untuk mengeringkan cermin kaca setelah dibersihkan ialah dengan diangin-anginkan menggunakan kipas angin.

Demikianlah tips cara membersihkan cermin kaca rumah Anda baik dari debu, kotoran, noda, flek, jamur, maupun kerak. Semoga artikel ini bermanfaat dan kaca dirumah Anda dapat kembali bersih, bening, cemerlang. Punya masalah dengan gelas kaca kesayangan yang buram dan kusam? Silahkan simak cara membersihkan gelas kaca yang kusam dan buram.

sumber : http://jadibersih.com/

Baca Juga : Cara Membersihkan Nat Keramik dan Ubin

Blog Post

Related Post

Jumat, 23 Oktober 2015

3 Tips Dekorasi Kamar Tidur Untuk Rumah Minimalis

Banyak orang berpendapat bahwa kamar tidur merupakan ruangan yang paling penting bagi mereka. Kamar tidur memang berfungsi utama sebagai tempat beristirahat untuk melepas lelah setelah seharian beraktifitas, sehingga dekorasi kamar tidur harus dipertimbangkan sedemikian rupa. Tetapi selain itu, di ruangan ini kadang orang juga bersantai, mencari inspirasi, atau sekedar melakukan hobby mereka.

dekorasi kamar tidur minimalis dengan warna cerah
dekorasi kamar tidur minimalis dengan warna cerah (Dwellhomedecor)

Lalu bagaimana bila ukuran kamar tidur tidak terlalu luas atau yang sering disebut dengan minimalis? Nah, berikut ini adalah beberapa panduang dalam merancang dekorasi kamar tidur.

Baca Juga : Cara Menata Kamar Tidur Sempit supaya Terasa Nyaman

Dekorasi Kamar Tidur Untuk Rumah Minimalis Modern

Seiring dengan semakin tingginya harga lahan, hunian-hunian yang sederhana dengan luas tanah yang terbatas semakin diminati oleh masyarakat terutama yang berdomisili di daerah perkotaan. Walaupun berukuran tidak terlalu luas tetapi dengan desain arsitektur modern, rumah-rumah mungil ini dapat diupayakan untuk memenuhi kebutuhan seluruh anggota keluarga, termasuk untuk kamar tidur dan dekorasi kamar tidur minimalis. Kelebihan mempunyai  kamar tidur yang tidak terlalu luas adalah Anda tak perlu mengeluarkan energi besar dan membuang waktu untuk membersihkannya apalagi bila Anda adalah orang yang sibuk dan aktif.  

dekorasi kamar tidur mungil modern dengan furniture sederhana
dekorasi kamar tidur mungil modern dengan furniture sederhana (Dehouss)

Ide Dekorasi Kamar Tidur Minimalis Kecil

Ruangan kamar tidur yang sempit sesungguhnya dapat diupayakan menjadi terlihat luas dengan beberapa trik cara menentukan dekorasi kamar tidur sempit:

Pilih warna cat tembok cerah

Untuk membuat ruangan dalam rumah menjadi berkesan luas salah satu hal mendasar yang harus diperhatikan adalah pemilihan warna dinding. Sebaiknya lupakan warna-warna gelap karena ruangan kamar Anda menjadi tampak suram dan sempit. Warna-warna yang mampu membuat ilusi lapang pada ruangan adalah warna-warna yang cerah dan lembut. Hal  ini tidak selalu akan memberikan kesan feminin bila kamar tidur tersebut nantinya diperuntukkan bagi pria.

Interior kamar kecil terasa lapang dengan warna pastel

Pilih furniture simple dan fungsional

Selain memilih warna cat dinding yang tepat, pemilihan furnitur atau mebel dalam merancang dekorasi kamar tidur kecil juga dapat menjadi faktor yang cukup berdampak pada kondisi kamar tidur Anda nantinya. Sesuai dengan konsep hunian minimalis, pemilihan perabot untuk ruangan seharusnya juga mengikuti konsep yang sama. Furnitur untuk ruangan atau rumah minimalis mempunyai karakter berukuran proporsional dengan ruangan, multifungsi, dapat dibongkar pasang dengan mudah, kadang dapat pula memiliki fungsi dekoratif selain fungsinya yang asli.

Baca Juga : 12 Inspirasi Ruang Jemur untuk Rumah Sempit

Kamar tidur mungil dengan furniture fungsional
Kamar tidur mungil dengan furniture fungsional (Keciorenram)

Pilih dekorasi yang tepat

Anda juga dapat menempatkan cermin besar pada kamar untuk membuat ruangan tampak lebih luas atau memasang lukisan-lukisan kecil bertema abstrak yang serasi dengan warna cat dinding. Sebuah lukisan yang indah juga dapat menjadi pilihan karena cukup ampuh untuk mengalihkan perhatian orang dari ruangan yang sempit.

Dekorasi kamar tidur minimalis dengan elemen kayu
Dekorasi kamar tidur minimalis dengan elemen kayu  (Adinovara)

Demikianlah beberapa panduan dalam menentukan dekorasi kamar tidur dengan luas ruangan yang terbatas. Tak terlalu sulit, bukan?

sumber : rumahminimal.com

Blog Post

Related Post

Rabu, 21 Oktober 2015

Tips Membangun rumah Sendiri!

Langkah-langkah membangun rumah sendiri

Membangun rumah sendiri pasti menjadi angan-angan dari banyak orang. Karena pada dasarnya, rumah atau tempat tinggal permanen adalah impian bagi setiap orang. Tapi banyak orang  merasa sangat kesulitan untuk memulai membangun hunian idaman. Sebenarnya, cara membangun rumah tidak sesulit yang dibayangkan orang kebanyakan, asalkan kita tahu hal-hal yang perlu dipertimbangkan.

Kontraktor Denpasar

Berikut ini langkah - langkah membangun rumah impian anda.

Hal yang perlu dipertimbangkan untuk membangun rumah sendiri
Pertama adalah lokasi

Faktor lokasi ini juga akan berpengaruh terhadap factor biaya yang  perlu dipersiapkan untuk membuat rumah idaman anda. Semakin strategis lokasinya, semakin tinggi pula biaya yang harus dipersiapkan. Untuk itu,  factor lokasi perlu dipertimbangkan untuk menentukan apakah nanti kita bias membuat bangunan yang  sesuai dengan kemampuan kita atau tidak. Sebagai gambaran, di kawasan Jabodetabek, pada tahun 2008, rumah murah bias dibeli dengan harga sekitar 60-90 juta rupiah. Di tahun 2013 ini, rumah seharga 120 juta masih dianggap murah.

Baca Juga : Catatan Penting dalam Mendekor Ruang Kecil

Perlunya gambar kerja dan desain yang detil

Setelah menentukan lokasinya, tahapan lain yang perlu diperhatikan adalah saat mendesain rumah itu sendiri. Dalam mendesain rumah, anda bias saja menggunakan jasa konsultan arsitektur, maupun mendesain rumah sendiri dengan menggunakan bantuan berbagai informasi baik dari buku, internet, maupun dari hasil diskusi dengan pakar yang ahli di bidang desain rumah tinggal. 

Dalam mempersiapkan hunian pribadi, gambar kerja yang detil juga diperlukan agar rumah anda dapat terbangun dengan sempurna. Jika memang anda merasa 

langkah-langkah dalam proses membangun rumah yang anda inginkan agak rumit, pastikan anda atau tukang anda memahami rencana bangunan rumah.

Tahapan selanjutnya yang perlu diperhatikan dalam mempersiapkan bangunan untuk rumah sendiri adalah menentukan material yang akan digunakan. 

Kontraktor Denpasar

Material yang nantinya digunakan tersebut merupakan investasi jangka panjang yang perlu anda pertimbangkan. Di satu sisi, anda memang perlu mempertimbangkan harga material pada saat akan membuat hunian pribadi anda. Tapi selain itu, anda juga perlu memperhatikan kualitas material dan bahan bangunan yang akan anda gunakan. Hal ini dikarenakan kualitas bahan bangunan yang akan anda gunakan juga akan berpengaruh terhadap perawatan rumah anda nantinya.

Hal yang tidak kalah penting dalam mempersiapkan hunian anda adalah tukang yang akan dipekerjakan. Jika anda mengerti bangunan, anda bisa menggunakan tukang amatiran yang biayanya lebih ringan, tapi jika anda tidak mengerti sama sekali tentang bangunan, sebaiknya menggunakan tukang yg handal atau jasa konsultan.

Baca Juga : 17 Trik Menghasilkan Cat Unik pada Dinding Rumah

Langkah pembangunan rumah memang tidak semudah teori yang dijelaskan dalam banyak posting di internet maupun di media lain. Tapi setidaknya, dengan adanya tips-tips dan masukan dari media lain, kita dapat mendapatkan banyak ide untuk rumah idaman kita. Selian itu, dengan banyaknya tips yang diberikan, kita juga bias semakin mematangkan rencana kita untuk membangun sebuah rumah yang impikan selama bertahun-tahun.

Blog Post

Related Post

Kamis, 15 Oktober 2015

Membangun Rumah Pohon

Beraktivitas bersama keluarga penuh petualangan menyenangkan dan dekat dengan alam pastinya akan menjadi moment yang tidak terlupakan. 

Jika halaman rumah Anda cukup luas dan ada pohon di sana, mengapa tidak Anda coba membangun rumah pohon? 

Membangun rumah pohon pastinya akan menjadi saat-saat yang menyenangkan penuh kegembiraan karena bisa Anda lakukan bersama anggota keluarga yang lain dan bisa digunakan bersama-sama pula. Untuk membangun rumah pohon tidaklah sulit.


Baca Juga : Desain Rumah Bali Minimalis Modern Terbaru 


Berikut beberapa hal yang bisa Anda lakukan:


  1. Pilih Pohon
    Hal pertama yang harus dilakukan adalah menentukan atau memilih pohon yang tepat. Pilih pohon yang besar, kokoh dan cukup tinggi. Pastikan pohon yang Anda pilih tidak berdekatan dengan pohon lain yang menjadi penghalang. Pohon yang Anda pilih juga harus memiliki daun yang selalu tumbuh lebat dalam segala musim agar rumah yang Anda bangun bisa selalu nyaman ditempati kapanpun.

  2. Buat Desain dan Konsep Rumah Pohon
    Setelah menentukan pohon yang pas, selanjutnya buatlah desain rumah
    Pohon yang Anda inginkan. Sesuaikan desain dan konsep rumah dengan kondisi pohon.

  3. Perhitungkan besar, ukuran, dan tinggi rumah sesuai dengan kondisi pohon. Jika memang dirasa ada beberapa cabang yang mengganggu Anda boleh memotong cabang tersebut. Namun, tetap pastikan pemotongan cabang tersebut tidak mempengaruhi kekuatan pohon.

    Ingat jangan mengandalkan kekuatan cabang atau batang utama saja. Jika Anda memang ingin membangun yang rumah pohon kuat dan kokoh, buat penahan beban atau konstruksi lain dari kayu. Namun, tidak menutup kemungkinan Anda juga bisa memilih bahan baja atau beton bertulang untuk kontruksi.

    Kontraktor Denpasar

     
  4. Material Rumah Pohon
    Pilih material kayu untuk bahan membangun rumah pohon. Kayu cocok dipilih karena ringan dan mudah dibentuk menjadi rumah. Supaya rumah awet, pilihlah kayu berkualitas tinggi yang cukup lentur dan kuat menghadapi perubahan musim. Agar kayu rumah tidak diserang rayap sebelumnya lapisi dulu dengan lapisan anti rayap dan jamur.
     
  5. Tangga Akses dan Finishing
    Setelah kontruksi selesai di pasang, buatlah tangga sebagai akses masuk. Tangga ini akan memudahkan proses pembangunan rumah pohon. Jika tangga sudah siap, lanjutkan dengan membuat lantai rumah dan baru memasang dinding serta atap sesuai desain Anda.

    Supaya konstruksi rumah lebih kokoh, dukung dengan menggunakan lantai besi yang diikatkan dengan cabang pohon lain yang berdekatan. Rumah di pohon milik Anda pun siap ditempati.

    Baca Juga : Mandi Ala Hujan-Hujanan di Kamar Mandi
Manfaat Rumah Pohon
Banyak manfaat yang bisa didapat dari rumah pohon. Berkumpul bersama keluarga di dalam rumah yang di bangun di atas pohon tentu akan memberi sensasi tersendiri. Bersantai sambil menikmati pemandangan dari ketinggian pohon sambil sesekali memperhatikan daun-daun yang bergoyang tertiup angin dan burung yang terbang pasti sangat menyenangkan.

Ada fantasi tersendiri yang membuat bahagia. Cara ini pun cukup efektif untuk mendekatkan diri dengan alam. Secara tidak langsung bisa menjadi media mengajari anak untuk lebih cinta dan peduli dengan lingkungan dan beristirahat sejenak dari padatnya aktifivitas.

Jadi rumah pohon sebenarnya tidak hanya menjadi sarana bersantai atau bermain bagi anak-anak saja. Rumah di atas pohon yang Anda bangun bisa menjadi ruang privasi sendiri untuk Anda dan anggota keluarga yang lain. Memiliki rumah di atas pohon pun pastinya kelak bisa menjadi cerita manis untuk dikenang oleh Anda dan anak-anak saat mereka sudah tumbuh dewasa. Cukup menarik bukan?

              Kontraktor Denpasar


sumber : www.rumahku.com

Blog Post

Related Post

Landing Page (home)


Kami Merupakan Salah Satu Kontraktor Terbaik di Denpasar Bali, Solusi Bagi Anda yang Mencari Arsitek dan Kontraktor dengan Design Solutif, Respon Cepat, Kontruksi Rumah Berkualitas dan Bergaransi 2 Tahun

Kenapa Anda harus memilih HAVEN Kontraktor ?



Bergaransi 2 Tahun

Sebagai bentuk keyakinan akan kualitas rumah, kami memberikan garansi bangunan selama 2 Tahun yang akan memberikan Anda rasa aman dan nyaman ketika menempati rumah Anda

Testimoni dan Review Terbaik

Konsisten mendapatkan review bintang 5 di google menjadikan kami terpercaya dalam kualitas pekerjaan dan pelayanan

Design Solutif

Kami memberikan solusi design yang kreatif, sesuai dengan kebutuhan Anda dipadukan dengan unsur Green House dan Fengshui

Recommended

Selalu mendapat rekomendasi dari klien dan selalu mendapat repeat order yang membuktikan kualitas kerja kami

Bonus

Berkesempatan mendapatkan bonus furniture Kitchen Set, Furniture Kamar Utama, AC Daikin sampai dengan Spring Bed King Koil

Testimoni Klien Kami



Portofolio HAVEN Kontraktor



Mau Lihat lebih banyak portofolio?
Silahkan Klik Di Sini

Keuntungan Menggunakan Jasa HAVEN Kontraktor



  • Rumah yang berkualitas dengan harga bersaing.
  • Rumah yang bergaransi selama 2 Tahun.
  • Anda akan berhemat banyak mengurangi biaya perawatan rumah selama 2 tahun.
  • Anda mendapatkan rasa aman, nyaman dan tenang yang tidak ternilai harganya setelah menempati rumah Anda.
  • Gratis jasa konsultasi Arsitek dan gambar 3D senilai Rp 10.000.000,-
  • Berkesempatan mendapatkan gratis satu set furniture kamar utama atau kitchen set.

Harga Layanan HAVEN Kontraktor

BIAYA BANGUN RUMAH Mulai dari Rp 5.000.000,-/m2

HARGA DI ATAS MERUPAKAN ESTIMASI, KENAPA HANYA ESTIMASI ???

Karena HARGA akan dipengaruhi oleh SPESIFIKASI BAHAN YG DIPILIH, KONDISI TOPOGRAFI LAHAN DAN KERUMITAN DESIGN. Harga "PASTI" hanya bisa dihitung ketika sudah melalui proses design yang sudah di sepakati. Yuk Konsultasikan Rumah Impian Kamu Sekarang!

“SPESIAL IDUL ADHA !!!"

DISKON 2.5%

Untuk Yang Booking Sebelum Tanggal:

20 - 07 - 2021

Kode Booking #SPECIALIDULADHA

“Rumah adalah tujuan akhir dari segala perjalanan panjang, rencanakan rumah idaman anda dengan HAVEN Kontraktor
Gede Antara

Gede Antara
HAVEN Kontraktor

Silahkan hubungi kami via kontak di bawah ini

SMS/WA : 085 739 936 888
eMail : haven.kontraktor@gmail.com
Instagram : haven.kontraktor
Facebook : fb.com/havenkontraktor

Alamat Kantor Kami


Jalan Raya Sesetan Gg. Ikan Mas No.3x, Sesetan, Kec. Denpasar Sel., Kota Denpasar, Bali 80223